Di masa sekarang Penggunaan mesin kayu modern sangat membantu Anda untuk meningkatkan produktivitas pabrik Anda. Contohnya, Anda memerlukan waktu sekitar 5 hari untuk menghasilkan satu set kursi dan meja tamu, tetapi dengan mesin kayu Anda hanya butuh 2 hari.
Selain lebih efisien dalam sisi pengerjaannya, biaya yang Anda keluarkan jadi lebih sedikit. Anda bisa mengurangi biaya tenaga kerja karena dengan planer kayu modern Anda hanya memerlukan 1 orang pekerja untuk menyelesaikan yang bisa biasanya dikerjakan dengan 4 orang.
Cara Memilih Planer Kayu
· Ampas serbuk Kayu
Planer kayu akan menghasilkan serbuk kayu dalam jumlah cukup banyak. Karena itu, sebaiknya memilih produk yang telah dilengkapi dengan penampung serbuk kayu agar terasa nyaman saat bekerja. Kamu juga bisa membeli alat yang terdapat lubang pembuangan, untuk permudah kamu menentukan kantong pembuangan.
· Kebutuhan dan tujuan
Jika kamu perajin pemula, tidak perlu alat yang rumit dengan berbagai fitur. Dengan begitu kamu dapat belajar menentukan tekanan dan sudut yang baik saat menggunakan penyerut kayu. Namun, jika alat tersebut digunakan untuk industri yang membutuhkan kecepatan dan ketepatan, maka mesin penyerut kayu berukuran besar dapat dipilih.
· Ukuran mesin dan luas permukaan kerja
Lebar mesin serut ditentukan dengan panjangnya mata pisau. Semakin lebar ukurannya, semakin sedikit pula waktu yang Kamu butuhkan untuk menghaluskan permukaan kayu. Misalnya, kayu yang ingin Kamu haluskan memiliki lebar lebih panjang dari mesin serut, maka Kamu harus menghaluskan sisa area secara terpisah. Kamu pun jadi membutuhkan waktu lebih banyak dan hasilnya belum tentu merata karena proses penghalusannya terbagi menjadi 2-3 tahap.
· Panjang kabel mesin serut
Jika area kerja kamu dekat dengan stop kontak, maka kabel sekitar satu atau dua meter sudah cukup. Sebaliknya, untuk jangkauan yang lebih jauh pilihlah alat yang disertai kabel panjang. Perhatikan juga kepraktisan kabel, jika kamu sering memindahkan mesin serut, kabel panjang butuh waktu untuk diilitkan atau diputar saat dibereskan. Patut dicatat, kabel yang panjang memerlukan kehati-hatian ekstra.
· Daya tahan mata Pisau
Mata pisau pada planer kayu akan semakin tumpul jika terlalu sering digunakan. Bagi pemula, mengasah mata pisau bukan perkara mudah. Namun, beberapa produk sudah disertai dengan alat pengasah dan pisau cadangan. Kamu juga harus mengetahui jenis mata pisaunya agar Kamu dapat memilih mata pisau yang paling tepat. Pisau yang terbuat dari carbide dan baja sering direkomendasikan karena lebih kuat dan tahan lama. Kemudian, perhatikan ketersediaan mata pisau tersebut di pasaran. Suku cadang dari merek terkenal lebih mudah ditemukan.
Planer kayu yang biasa disebut juga mesin ketam atau planer berguna untuk menghaluskan permukaan kayu yang tidak rata. Dengan begitu, proses akhir dalam pembuatan kayu akan menjadi lebih mudah dan terlihat lebih bagus. Meski begitu, banyaknya planer kayu yang berbeda spesifikasi satu sama lain mungkin bisa membuat Anda bingung memilih.
Tidak seperti alat serut kayu manual, planer kayu mudah digunakan oleh semua orang. Pemula pun tidak akan kesulitan menggunakannya. Saat menggunakan alat serut kayu manual, Anda harus berlatih berulang kali agar hasilnya optimal. Namun, untuk menggunakan planer kayu Anda tidak membutuhkan keahlian khusus.
Comments